Parents Teacher Assosiation (PTA) adalah sebuah wadah Komite Sekolah yang ada di School of Human (SOH) yang berisikan para Orang Tua Hebat SMP-SMA School of Human. Mereka bersinergi bersama SOH untuk mengawal dan mendukung proses bertumbuhkembangnya baik secara fisik, psikologi, maupun kelimuan dan ketrampilan siswa-siswi hebat SMP-SMA School of Human.
Saat ini, kepengurusan PTA untuk Periode 2022-2024 telah memasuki masa akhir kepengurusan. Untuk itu, layaknya sebuah kepengurusan, sedang berjalan regenerasi atau pergantian kepengurusan untuk Periode selanjutnya, yaitu Periode 2024-2026. Dimulai dengan masa-masa berkampanye untuk memberikan Visi dan Misi dari para calon yang meramaikan bursa kepengurusan PTA tersebut. Masa kampanye ini berlangsung dari tanggal 5 – 11 September.
Kepengurusan PTA secara garis besar dibagi menjadi 3 unit utama, yaitu; PTA itu sendiri, Koordinator SMA, dan Koordinator SMP. Masing-masing unit tersebut telah diperoleh beberapa nama calon Ketua yang telah siap maju untuk meneruskan kepengurusan di masing-masing unit.
Berikut ini adalah Calon Ketua PTA atas nama Mom Rina Riyanti, Mama dari Ananda Agha Virendra Daffahimsa siswa kelas VIII SMP School of Human (SMPSOH). Visi dan Misi dari Mom Rina adalah;
VISI :
Menjadikan 3 unsur dalam segitiga hebat SOH menjadi lebih SOLID
MISI :
SOLID (Sinergitas, Optimalisasi, Lingkungan, Inovasi, dan Dinamis)
Selamat berkampanye Mom Rina. Semoga mendapatkan hasil terbaik saat proses pemilihan nanti, yaitu pada hari Kamis 12 September 2024. 💪🤲